Asyik! Beli Motor Listrik Dapat Subsidi Berlaku Hari Ini, Ada yang Rp 9 Jutaan

Asyik! Beli Motor Listrik Dapat Subsidi Berlaku Hari Ini, Ada yang Rp 9 Jutaan

Dina Rayanti - detikOto
Senin, 20 Mar 2023 07:07 WIB
Gesits
Motor listrik Gesits. Foto: Gesits
Jakarta -

Mulai hari ini pemerintah rencananya memberikan bantuan kepada motor listrik, mobil listrik, dan bus listrik. Khusus untuk motor listrik, mendapat bantuan Rp 7 juta sehingga harga jualnya jadi lebih murah, bahkan ada yang Rp 9 jutaan.

Harga sejumlah motor listrik di Indonesia bakal lebih murah berkat 'subsidi' pemerintah. Sekadar informasi, tidak semua motor listrik bisa mendapat bantuan tersebut. Ada dua persyaratan utama yang ditetapkan pemerintah agar produsen bisa mendapat 'subsidi' tersebut. Pertama, motor listrik itu haruslah diproduksi dalam negeri. Persyaratan kedua, motor listrik itu harus memiliki Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TDKN) senilai 40%.

Mengacu pada persyaratan tersebut, dalam laman TKDN Kementerian Perindustian sejauh ini baru ada enam produsen yang mendapat memperebutkan 200.000 unit bantuan motor listrik. Keenam produsen tersebut antara lain Gesits, Selis, Volta, Smoot, Viar, dan juga United. Namun sebelumnya, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita baru menyebutkan tiga merek motor listrik yang memenuhi syarat yaitu Gesits, Selis, dan Volta.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Masing-masing produsen membanderol motor listriknya dengan harga berbeda. Maka dari itu, dengan bantuan Rp 7 juta maka harganya juga akan tetap berbeda. Tapi jangan khawatir, kalau kamu cari yang di bawah Rp 10 jutaan masih ada.

Volta misalnya sudah membuka pendaftaran motor listrik bersubsidi 401 Reguler dengan harga Rp 9,95 juta. Kemudian ada juga Selis yang menawarkan motor listrik model Agats Rp 14,999 juta off the road. Bila dipotong Rp 7 juta maka harganya jadi Rp 7,999 namun belum termasuk biaya pajaknya.

ADVERTISEMENT

Selanjutnya ada motor listrik Gesits yang saat ini dipasarkan paling murah dengan harga Rp 27,99 juta. Kalau mendapat subsidi Rp 7 juta, maka harga jualnya menjadi Rp 20,99 juta.

PT Smoot Motor Indonesia juga mengklaim bahwa motor listrik Tempur bakal mendapat bantuan Rp 7 juta dari pemerintah. Dengan begitu, Smoot Tempur bakal dijual dengan harga Rp 11 jutaan.

Viar pun baru-baru ini juga mengatakan motor listrik Q1 akan mendapatkan 'subsidi'. Secara hitung-hitungan, motor listrik Viar Q1 akan dijual Rp 14,52 juta. Lebih lengkapnya, pemerintah bakal mengumumkan skema pemberian bantuan untuk motor listrik pada hari ini.



Simak Video "Murah Meriah! Motor Listrik Dapat Potongan Subsidi Rp 7 Juta di Transmart"
[Gambas:Video 20detik]
(dry/din)